PLN Indonesia Power UPDK Mahakam: Inovasi Berkelanjutan untuk Peningkatan Ekonomi dan Lingkungan di Kota Samarinda

PLN Indonesia Power UPDK Mahakam: Inovasi Berkelanjutan untuk Peningkatan Ekonomi dan Lingkungan di Kota Samarinda
PT PLN Indonesia Power  UPDK Mahakam, Kalimantan Timur, berkontribusi dalam pembentukan kampung iklim dan restorasi terumbu karang.

JAKARTA-PLN Indonesia Power, melalui PLN IP UPDK Mahakam, telah menginisiasi program pembinaan, peningkatan, dan penguatan Kampung Iklim di Kota Samarinda. Program ini, sebagai bagian dari Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) PLN Indonesia Power, bertujuan untuk memperkaya potensi pariwisata di wilayah tersebut.

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Siti Nurbaya Bakar, memberikan apresiasi tinggi terhadap langkah perusahaan ini. Selain program Kampung Iklim, PLN IP UPDK Mahakam juga aktif dalam melakukan Restorasi Ekosistem Laut Muara Badak melalui Transplantasi Terumbu Karang.

Edwin Nugraha Putra, Direktur Utama PLN Indonesia Power, menekankan komitmen perusahaan dalam inovasi berkelanjutan melalui program CSR yang menciptakan Creating Shared Value (CSV) untuk memberikan kontribusi signifikan dalam peningkatan aspek ekonomi, sosial, kesehatan, dan lingkungan.

Baca Juga

Bangkit di Putaran Kedua Final Four, Jakarta Electric PLN Tumbangkan Jakarta Pertamina Enduro

"Setiap program TJSL yang dijalankan oleh PLN Indonesia Power diharapkan dapat menciptakan Creating Shared Value (CSV), sehingga dapat berkontribusi dalam pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan," ujar Edwin.

PLN IP UPDK Mahakam telah berhasil melakukan restorasi terumbu karang yang sebelumnya rusak akibat pengeboman ikan di sepanjang pesisir muara badak. Seiring berjalannya waktu, pertumbuhan terumbu karang meningkat tajam, bahkan mencapai 100%. Dampak positifnya terasa oleh masyarakat setempat, terutama dengan pulihnya keindahan bawah laut Muara Badak yang mengakibatkan peningkatan wisatawan sebesar 133%, yang pada gilirannya turut mendongkrak perekonomian lokal melalui sektor pariwisata.

Selain itu, UPDK Mahakam juga aktif dalam kegiatan pembinaan, peningkatan, dan penguatan Program Kampung Iklim di Kota Samarinda. Program ini mencakup berbagai kegiatan seperti water harvesting, penanaman pohon, pembuatan hidroponik, pengelolaan sampah, dan penguatan kapasitas kemandirian ekonomi. Upaya ini sejalan dengan komitmen PLN Indonesia Power UPDK Mahakam terhadap aspek Environmental, Social & Governance (ESG) sebagai bagian dari strategi berkelanjutan perusahaan.

Redaksi

Redaksi

Energika.id adalah media online yang menyajikan berita sektor energi dan umum secara lengkap, akurat, dan tepercaya.

Rekomendasi

Berita Lainnya

Rekrut Bintang Voli Amerika, Jakarta Electric PLN Optimis Hadapi Final Four PLN Mobile Proliga 2025

Rekrut Bintang Voli Amerika, Jakarta Electric PLN Optimis Hadapi Final Four PLN Mobile Proliga 2025

Wujudkan Swasembada Energi, PLN Akselerasi Pengembangan Hidrogen di Tanah Air

Wujudkan Swasembada Energi, PLN Akselerasi Pengembangan Hidrogen di Tanah Air

Animo Pemudik EV Diprediksi Meningkat saat Idulfitri 1446 H, PLN Siapkan 1.000 Unit SPKLU di Jalur Trans Jawa-Sumatra

Animo Pemudik EV Diprediksi Meningkat saat Idulfitri 1446 H, PLN Siapkan 1.000 Unit SPKLU di Jalur Trans Jawa-Sumatra

Sepanjang 2024, 3,4 Juta Ton FABA dari PLN Dimanfaatkan Jadi Berbagai Bahan Pendukung Infrastruktur Masyarakat

Sepanjang 2024, 3,4 Juta Ton FABA dari PLN Dimanfaatkan Jadi Berbagai Bahan Pendukung Infrastruktur Masyarakat

PLN Jadi Perusahaan Energi Terbaik untuk Mengembangkan Karir di Indonesia versi LinkedIn

PLN Jadi Perusahaan Energi Terbaik untuk Mengembangkan Karir di Indonesia versi LinkedIn